Perkembangan Tubuh Remaja kls 7 smstr 2 2021

Infobiasa, Materi Perkembangan Tubuh Remaja untuk Kelas 7 semester 2 tahun ajaran 2020/2021. Perkembangan Tubuh Remaja dibagi menjadi dua yaitu pertumbuhan biologis dan pertumbuhan secara fisik/ jasmani. Pertumbuhan secara bilogis itu di tandai dengan adanya perubahan yang di tandai dengan dengan timbulnya pubertas pada awal remaja. Seperti mulai munculnya perasaan mulai suka pada lawan jenis. Perubahan secara biologis terjadi selama selama masa pubertas termasuk kematangan seksual.

remaja

Pertumbuhan secara Fisik ditandai dengan perubahan badan dan ukuran-ukuran badannya, seperti tinggi badan, berat badan dan perubahan fisik secara umumnya. Pertumbuhan jasmani (fisik) dan pertumbuhan kecerdasan seseorang dipengaruhi oleh banyak faktor seperti di bawah ini:

  1. Faktor Keturunan, Faktor ini banyak mempengaruhi pertumbuhan fisik anak, artinya ketika orang tua mereka tinggi dan besar biasanya anak mereka pun akan mengikuti seperti orang tua mereka. Walaupun menurut hukum genetika tidak selalu dapat dikatakan demikian juga.
  2. Faktor Pembawaan, Perkembangan seseorang sudah dapat ditentukan oleh keadaannya selama di dalam perut/ kandungan. Contoh kasus ada anak yang lahir dengan beberapa kelainan-kelainan pada beberapa bagian tubuhnya, seperti bibir sumbing, hydrocephalus (busung kepala), langit-langit yang terbelah, perkembngan jaringan otak yang bermasalah atau tidak sempurna yang dengan kemampuan teknologi pada jaman sekarang sudah dapat di ketahui sebelum anak itu lahir ke dunia.
  3. Faktor Luar, ini sangat penting untuk di perhatikan karena dari ke dua faktor di atas anak akan di pengaruhi juga oleh faktor luar di antaranya :
    • Keadaan gizi, Keadaan gizi manusia sejak di dalam kandungan dan pada saat masa-masa pertumbuhan awal sangat berpengaruh besar terhadap pertumbuhan dan perkembangan anak. baik itu secara fisik ataupun secara biologis atau bahkan berpengaruh terhadap kecerdasan anak.
    • Gangguan kesehatan, Pada saat masa-masa krusial 0-5 tahun jika terjadi gangguan kesehatan seperti demam tinggi dan penyakit-penyakit yang biasanya menyerang balita dapat mempengaruhi tumbuh dan berkembangnya anak.
    • Rangsangan, Dengan adanya perlakuaan seperti rangsangan-rangsangan seperti olahraga yang merangsang gerak jasmani sehingga akan berakibat otot menjadi kuat dan daya tahan yang terjaga.

Mengutip  Sarlito Wirawan (Sarlito, 1991:51) urutan perubahan-perubahan fisik pada remaja adalah sebagai berikut:

Pada Anak Perempuan perubahan yang terjadi antara lain:

  1. Pertumbuhan tulang (badan menjadi tinggi, anggota-anggota badan menjadi panjang)
  2. Mulai tumbuh payudara
  3. Mulai tumbuh bulu halus berwarna gelap di kemaluan
  4. Mencapainya pertumbuhan tinggi badan yang maksimal setiap tahunnya.
  5. Bulu kemaluan menjadi kriting
  6. Mulai datang bulan (menstruasi)
  7. Tumbuh Bulu ketiak

Pada Anak Laki-laki

  1. Pada pertumbuhan tulang akan memanjang
  2. Testis akan membesar
  3. Mulai tumbuh bulu kemaluan yang halus, lurus dan bewarna gelap
  4. Perubahan pada suara menjadi nge bass
  5. Mulai mimpi basah (keluarnya air mani)
  6. Bulu kemaluan mulai menjadi kriting
  7. Tinggi badan yang bertambah tiap tahunnya
  8. Tumbuh rambut-rambut haus di wajah ( kumis, janggut )
  9. kumis dan jenggot mulai tebal.
  10. Tumbuh bulu di dada dan jakun di leher

Faktor-faktor yang mempengaruhi

  • Kurang Pengertian, pengetahuan dan perhatian masalah kesehatan, faktor ini menimbulkan macam-macam penyakit, cidera akibat kecelakaan, anemia, penyakit kulit, TBC, kekurangan gizi, obesitas, problem-problem psikologi lainnya.
  • Adaptasi sosial yang tidak berhasil, akan menimbulkan bermacam-macam atau tingkah laku dan perbuatan yang tidak baik, konflik dan cara-cara kehidupan yang tidak harmonis dalam keluarga lambat laun dapat menimbulkan gangguan mental dan gangguan lainnya.
  • Kehidupan spiritual yang tidak baik sangat berpengaruh atas perkembangan secara psikologis terhadap anak/ remaja.

Usaha-usaha yang harus di kerjakan untuk memenuhi Kebutuhan.

  • Pendidikan, kesehatan yang harus di perhatikan dan tingkatkan
  • Kehidupan keluarga yang harmonis
  • Pemeliharaan kesehatan dan pencegahan penyakit menular ataupun non menular
  • Bimbingan dalam belajar aktivitas eskul di sekolah
  • Pendidikan keterampilan di sekolah melalui pembelajaram prakarya ataupun wirausaha.
  • Olahraga kesehatan di tingkatkan karena dengan olahraga akan membuat badan sehat dan bugar
  • Pendidikan tentang bahaya-bahaya lingkungan.

Ciri-ciri anak Sehat 

  • Tumbuh dengan baik dengan salah satu tanda naiknya berat badan dan tinggi badan secara teratur
  • Tangkas, gesit dan selalu ceria ketika bermain
  • Mata bersih dan bersinar putih
  • Nafsu makan baik, sistem pencernaan baik, bibir lidah segar, serta nafas tidak berbau.
  • Senang melakukan kegiatan olahraga dan menikmatinya masa istirahatnya secara teratur.
  • kulit dan rambut bersih dan tidak kriting
  • Tidak mempunyai perasaan tertekan dan mudah menyesuaikan diri dengan lingkungannya
  • Perkembangan jasmani dan rohani sesuai dengan tingkatan umur dan kelamin.

0 Response to "Perkembangan Tubuh Remaja kls 7 smstr 2 2021"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel