Camat Gantung dan Kapolsek hadir Dalam Acara MPLS SMPN 2 Gantung

 

Camat Gantung dan Kapolsek Gantung ke SMPN 2 Gantung

Camat Gantung dan Kapolsek hadir Dalam Acara MPLS SMPN 2 Gantung

Infobiasa.com, Memasuki Tahun ajaran baru 2021/2022 Pihak SMP Negeri 2 Gantung mengadakan acara Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah  yang di singkat dengan istilah MPLS yang dulu sering kita dengar istilah MOS (Masa orientasi siswa). Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari berturut-turut yang dimulai dari tanggal 5 Juli 2021 sampai dengan tanggal 7 Juli 2021 yang bertempt di kampus SMP Negeri 2 Gantung.

Untuk tahun ajaran baru tahun 2021/2022 SMP Negeri 2 Gantung menerima siswa sebanyak 91 orang yang terbagi menjadi tiga kelas antara lain 7a,7b dan 7c. Akan tetapi berhubung masa pendemi covid19 belum berakhir pihak sekolah menerapkan standar Prokes dengan membagi lagi kelas menjadi 7a1, 7a2, 7b1, 7b2, 7c1 dan 7c2 yang setiap kelasnya terdiri dari 15 orang siswa/siswi agar tidak terjadi kerumunan di kelas teraebut.

Dalam kesempatan itu pada saat penutupan MPLS SMP Negeri 2 Gantung turut di hadiri oleh Camat Kec. Gantung (Yusmawandi,S.Pd), Kapolsek Gantung ( Iptu Wawan Suryadinata, S.IK, Kades Jangkar Asam ( Gani ). Dalam sambutannya Ismawandi, S.Pd selaku Camat Kec. Gantung mengatakan bahwa perlu kiranya para siswa-siswi tetap memakai masker ketika berada di sekolah dan tetap menjaga pola hidup bersih mengingat di kecamatan Gantung ini ada sekitar 36 orang sedang melaksanakan isolasi mandiri karena terpapar covid-19 katanya.

Kapolsek Sektor Gantung Iptu Wawan Suryadinata, S.IK dalam sambutannya juga mengatakan bahwa siswa/ siswi SMPN 2 Gantung harus tekun belajar agar semua yang di cita-citakan dapat tercapai sehingga akan muncul tokoh-tokoh nasional seperti Bapak Yusril, Basuki cahya Purnama dan tokoh seniman Andrea Hirata yang berprestasi di bidang seni.

MPLS SMP Negeri 2 Gantung ini di tutup oleh Bpk Kepala SMP Negeri 2 Gantung Ahmad Ansori. S.Pd sekaligus mengukuhkan calon siswa/siswi kelas 7 menjadi siswa secara resmi pada hari rabu tanggal 7 Juli tahun 2021.



0 Response to "Camat Gantung dan Kapolsek hadir Dalam Acara MPLS SMPN 2 Gantung"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel